Latihan Angkat Beban untuk Mengecilkan Perut

Perut buncit bukan hanya tak elok dari segi estetika, tetapi jauh lebih utama dari itu, kondisi tersebut berpotensi mengganggu kesehatan – tekanan darah tinggi, stroke, resiko penyakit jantung, diabetes tipe-2 hingga kanker usus besar merupakan beberapa potensi penyakit dimaksud. Lalu, adakah cara untuk mengatasinya? Ya, latihan angkat beban untuk mengecilkan perut adalah salah satu solusinya.

Salah satu solusi, karena LATIHAN KARDIO, seperti gerakan aerobik (lari, jogging, bersepeda, renang, aerobic dance, dll), LATIHAN SPESIFIK untuk CORE (Russian Twists dengan Dumbbell/Medicine Ball, Hanging Leg Raises/Knee Raises, dll), dan LATIHAN HIIT dengan BEBAN (Kettlebell Swings, Dumbbell Thrusters, Battle Ropes, dll), juga merupakan solusi lain untuk mengecilkan perut buncit.

Untuk hasil terbaik dan lebih cepat, kombinasi latihan kardio, angkat beban, latihan spesifik core, HIIT dengan beban, dan mengatur pola makan (konsumsi makanan rendah kalori) akan berdampak sangat besar dalam mengecilkan perut.

Kembali ke latihan angkat beban… Ada beberapa cara latihan angkat beban yang sangat efektif dalam memperkuat otot inti (core), dan sekaligus membakar lebih banyak kalori, sehingga membantu mengecilkan perut lebih cepat. Dalam hal ini, metode Compound Training bisa jadi pilihan tepat untuk itu.  

Compound Training itu Membakar Banyak Kalori

Compound Training itu melibatkan banyak kelompok otot dan dan sendi dalam satu gerakan penuh. Ini meningkatkan laju metabolisme, yang mendorong terjadinya pembakaran lemak dalam porsi besar, termasuk pada area perut (lemak visceral).

Contoh Latihan Angkat Beban untuk Mengecilkan Perut

Berikut adalah sejumlah contoh latihan angkat beban untuk mengecilkan perut dengan metode compound training:

1. Squat Barbell

Squat dengan barbell adalah bagian dari Powerlifting, yang merupakan latihan compound yang sangat efektif dalam meningkatkan pembakaran lemak jahat (LDL) secara masif, sepanjang dilakukan dengan teknik yang benar dan konsisten.

2. Bench Press

Bench Press efektif melatih dada, triceps, bahu, dan juga core secara bersamaan dalam satu pola gerakan penuhnya; bench press terbukti membantu membangun otot tubuh bagian atas, sekaligus meningkatkan laju metabolisme – artinya meningkatkan pembakaran lemak juga, termasuk pada perut. Jadi, gerakan bench press adalah salah satu cara latihan angkat beban untuk mengecilkan perut.

3. Deadlift

Dalam satu gerakan Deadlift, itu dapat mengkontraksi seluruh tubuh, termasuk memperkuat otot core. Jadi, deadlift merupakan latihan angkat beban untuk mengecilkan perut dengan efektif, sekaligus membangun kekuatan maksimal sebagai tujuan akhirnya.

4. Overhead Press

Overhead Press (atau Military Press) adalah latihan compound yang sangat efektif untuk melatih otot tubuh bagian atas dan inti, baik dengan menggunakan barbell, dumbell, bahkan kettlebell. Gerakan ini melibatkan dorongan beban ke atas dari posisi bahu hingga lengan lurus di atas kepala. Ini membutuhkan stabilisasi core yang kuat.

5. Bent-over Rows

Gerakan Bent-over Rows menargetkan punggung atas, bahu, biceps, dan juga inti; compound exercises ini meningkatkan stabilitas inti, karena harus menjaga postur tubuh yang tepat selama gerakan dilakukan.

Penutup

Latihan angkat beban untuk mengecilkan perut dapat dilakukan dengan beberapa cara. Tidak ada satu cara paling efektif, selain mengkombinasikan semuanya! Dan, compound training bisa jadi salah satu cara yang dapat dipilih untuk memulai, sebelum kemudian dapat mengkombinasikan dengan cara yang lain.

Selain itu, mengatur pola makan, yakni dengan mengkonsumsi makanan rendah kalori secara konsisten, pun berkontribusi dalam mengecilkan perut. Jadi, memperoleh perut rata bahkan sixpack, tidak melulu soal latihan fisik, tetapi juga pola makan yang sehat, yang dijalankan secara konsisten.

Magnus Fitness
Magnus Fitness