Strength Training di Rumah…? Kenapa tidak…! Ya, latihan kekuatan di rumah saja – banyak kelebihannya!
Apa saja kelebihan strength training di rumah? Setidaknya, lebih fleksibel waktu. Lebih nyaman. Lebih privasi. Lebih MUDAH dan MURAH – inilah ‘mewahnya’ berlatih fisik di ruang kebugaran pribadi (home gym). Bukan mewah, karena mahalnya harga home gym equipment yang dimiliki, tetapi lantaran semua ‘kelebihan’ tersebut.
Strength Training di Rumah Tanpa Alat
Melakukan strength training di rumah tanpa alat, sangat bisa. Dengan atau tanpa peralatan gym, yang terpenting konsisten berolahraga; berlatih fisik secara teratur. Inilah investasi kesehatan yang terbilang murah. Modalnya cuma niat (kemauan), waktu, dan tubuh sendiri. Bila semua itu terpenuhi, metode bodyweight training bisa dipilih sebagai bentuk latihan kekuatan.
Bodyweight training, artinya latihan fisik dengan memanfaatkan berat badan sendiri. Tanpa alat sama sekali. Ada banyak bentuk dan variasi strength training pada metode ini – dan, beberapa di antaranya diurai lugas dalam artikel ini: 7 Contoh Gerakan untuk Latihan Kekuatan Otot.
Apabila dilakukan kontinyu, semua contoh strength training di rumah tanpa alat tersebut, bakal mendatangkan banyak manfaat kesehatan. Di samping kontinyu, melatihnya dengan teknik yang benar adalah keharusan.
Berapa lama berlatih fisik itu?
Strength Training di Rumah Berapa Lama
Ya, berapa lama berlatih fisik mandiri di rumah? Idealnya, berlatih sepanjang napas di kandung badan. Karena pastinya, tidak ada manfaat kesehatan yang diraih secara instan. Bahkan, mengkonsumsi makanan paling bergizi sedunia pun, tetap membutuhkan waktu untuk makanan tersebut memberikan dampak baiknya bagi tubuh.
Tidak ada bentuk latihan apapun untuk hasil instan. Tidak ada pula fitness level yang tercipta sehari semalam. Berolahraga itu dilakukan sepanjang masih hidup; sepanjang masih bisa – tinggal disesuaikan bentuk dan intensitasnya, terhadap kondisi dan usia. Jadi, berolahraga dalam bentuk strength training, dan atau bahkan weight training di rumah misalnya, mestinya menjadi the part of life, sekaligus life style.
Strength Training di Rumah untuk Pemula
Link artikel di atas, rekomen untuk pemula. Tapi ingat, untuk selalu memahami dengan tepat cara melakukannya, barulah berlatih. Sebab, teknik latihan yang benar akan mendatangkan manfaat yang dituju. Sementara, teknik yang salah akan memicu sebaliknya: Cedera!
Strength Training di Rumah tanpa alat, dan dilakukan konsisten, itu sangat bagus, karena besar benefit-nya. Dan kelak, jika latihan kekuatan tanpa gym equipment itu sudah tidak ‘menantang’ lagi, karena resistensi bobot tubuh yang begitu-begitu saja, sementara kekuatan otot telah bertambah, dan ingin ditingkatkan, maka itu saatnya peralatan fitness dibutuhkan.
Dalam konteks itu, artikel ini: 6 Contoh Latihan Kekuatan Otot Lengan, bisa menginspirasi anda. Ada 3 kombinasi metode latihan, lengkap dengan cara melakukannya, diuraikan sangat jelas pada artikel tersebut.
Strength Training di Rumah dengan Magnus Eco Rack
Nah, jika anda telah tiba pada kondisi untuk menaikkan level kekuatan, dan juga tidak mau repot strength training di rumah dengan alat gym yang itu-itu saja, serta yang terpisah-pisah unitnya (free weight equipment), maka kehadiran sebuah power rack home gym, perlu dipertimbangkan.
Rekomen MAGNUS Eco Power Rack! Kenapa Magnus Eco Power Rack?
Dalam bentuk base-nya, latihan kalistenik seperti pull up dan chin up, sudah pasti bisa dilakukan dengan aman, sebab tersedia multigrip chin-up bar, dengan knurling pada grip yang nyaman – fitur yang bagus untuk melatih otot triceps, biceps, bahu, punggung, dan dada.
Tersemat pula dips attachment yang telah di-improve, sehingga lebih nyaman dalam genggaman tangan – efektif untuk melatih otot triceps, bahu, dan dada.
Magnus Eco Power Rack juga telah menyematkan 2 pasang J-Hook, dengan lubang yang dinomori, dan jarak antar lubang 1cm, sehingga opsi peletakkan barbel lebih banyak, sesuai keinginan pengguna.
Latihan squat pun lebih aman jika failure, karena power rack ekonomis ini telah menyertakan Square Tube Safety yang kokoh.
Dan, jika anda sudah mempunyai barbel beserta weight plates-nya, power rack ini telah menyertakan beberapa holder-nya untuk itu.
Dengan ketebalan besi 2mm, kubus 6x6cm, dan struktur flat feet-nya yang kuat menahan bobot hingga 750kg, dan fitur-fitur yang tersebut di atas, maka Magnus Eco Power Rack, berstandard light commercial class ini, REKOMEN untuk anda tempatkan di ruang kebugaran pribadi anda! Agar efektif berlatih strength training di rumah.
Harga Magnus Eco Power Rack
Harga Magnus Eco Power Rack sangat murah, ketimbang anda membeli sebuah squat stand yang tidak mempunyai sejumlah fitur dan kelebihan yang tersebut di atas.
Siapa bilang harga power rack kemahalan? Lihat harga Magnus Eco Power Rack di SINI.
Review Magnus Eco Rack
Nanti, ada rejeki lebih, base power rack ini bisa di-upgrade dengan sejumlah attachment yang akan memperbanyak fungsinya. Maka, opsi latihan kekuatan otot anda pun lebih banyak, seperti: Latihan Squat, Bench Press, Rack Pull (memperkuat gerakan Deadlift), Shoulder Press, Bent Over Row, Lat Pulldown, Triceps Extention, Biceps Curl, dll.
Dengan tampilan all black dan coating glossy, power rack home gym ini tampil memukau di ruang kebugaran pribadi anda – akan selalu ‘menggoda’ anda berlatih teratur, dan mencapai goal tubuh idaman.
Keep fitness and STRONG!